Cara Mudah Melakukan Budidaya Kroto Beromset Jutaan

Tahukah anda bahwa kroto merupakan telur dari semut rangrang. Kroto semut rangrang memiliki bentuk lebih besar daripada ukuran telur semut pada umumnya. Telur semut ini sudah sangat terkenal dari dulu karena memiliki manfaat yang luar biasa baik bagi manusia maupun hewan. Jika anda tertarik melakukan budidaya kroto ini, cukup melakukan beberapa hal berikut ini dan akan mendapatkan keuntungan yang besar.


Berbagai Macam Semut Kroto Dan Cara Budidaya Kroto

Berdasarkan suatu penelitian, kroto memiliki berbagai kandungan nutrisi yang dibutuhkan manusia dan hewan. Dalam 100 gram kroto mengandung kalori 2,6 gram dan protein 8,2 gram. Selain itu, ada mineral dan vitaminnya yaitu kalsium, zat besi, sodium, potassium, vitamin B1, B2 dan niacin. Berikut ternak kroto alami untuk dijadikan bisnis yang menguntungkan dan hasil yang menggiurkan:

Baca juga: Budidaya Lovebird Yang Menguntungkan

Macam-macam semut kroto

Untuk mendapatkan kroto yang berkualitas, terdapat beberapa jenis semut kroto yang harus ada dalam proses pembuatan kroto itu sendiri. Berbagai jenis semut tersebut memiliki peranan masing-masing yang sangat penting untuk menghasilkan kroto melimpah dengan cara budidaya kroto secara alami.
  • Semut Ratu merupakan semut yang menghasilkan telur mencapai ribuan dalam sekali bertelur. Hewan ini memiliki bentuk 10 kali lipat lebih besar dari semut kroto pada umumnya.
  • Semut Pejantan memiliki ukuran lebih kecil daripada semut ratu dan berperan mengawini semut ratu. Biasanya semut pejantan akan mati setelah mengawini semut ratu.
  • Semut Pekerja merupakan semut betina dengan ukuran 5-6 mm dan tidak bisa menghasilkan kroto sehingga berperan mengasuh semut-semut yang masih muda yang dihasilkan dari semut lainnya.
  • Semut Prajurit memiliki sepasang antena panjang serta rahang dan kaki yang kuat dengan ukuran 8-10 mm. semut ini memiliki jumlah koloni yang paling banyak daripada yang lainnya karena berperan menjaga sarang dan mengangkut makanan.

Cara beternak kroto

Untuk melakukan cara budidaya hewan kroto dan mendapatkan hasil yang melimpah tidaklah mudah karena diperlukan suatu ketelitian. Hal ini disebabkan hewan ini berukuran sangat kecil sehingga perlu tingkat kejelian yang tinggi dalam melakukan perawatan hingga makanannya. Berikut adalah cara membudidayakan kroto dengan hasil yang melimpah:
Baca juga: Cara Budidaya Jangkrik

Pemilihan lokasi

Lokasi pemeliharaan semur kroto sangat perlu diperhatikan supaya hasil ternak kroto hasil melimpah. Caranya dengan mencari lokasi beternak yang jauh dari keramaian yaitu berjarak 50-100 meter dari keramaian, tidak pada dataran tinggi yaitu pada ketinggian 1.500-1.800 mdpl, suhu sekitar 26-30 derajat celcius dan kelembapannya normal sekitar 60-70%.

Perawatan

Kualitas kroto yang baik tentunya diperlukan perawatan yang baik pula yaitu selalu melakukan pembersihan tempat kroto, pembersihan pada kaki rak dari bangkai-bangkai makanan semut kroto, pergantian air pada kaki rak secara rutin, memastikan bahwa tempatnya tidak terlalu lembab dan bocor, serta memastikan bahwa media sarang bersih, tidak berbau dan tidak kotor.

Makanan

Makanan merupakan salah satu hal terpenting yang harus dipenuhi oleh peternak untuk mendapatkan ternak kroto hasil jutaan. Dengan pakan yang berkualitas tentunya kan menghasilkan kroto bernilai tinggi seperti ulat hongkong, cacing tanah, ulat pisang, jangkrik dan belalang. Beberapa makanan tersebut memiliki nutrisi dan vitamin yang diperlukan semut kroto. Dalam melakukan budidaya kroto sebenarnya sangatlah mudah jika anda tahu bagaimana memeliharanya dengan baik dan benar. Pemeliharaan, perawatan dan makanan sangatlah penting untuk diperhatikan karena semua kualitas yang baik akan menghasilkan kroto yang bernilai tinggi sehingga akan mendaptkan keuntungan yang besar.
Fernand J.E Fivie Erlina Saya hanyalah blogger pemula yang hobi menulis dan berbagi pengalaman

0 Komentar